Ticker

6/recent/ticker-posts

Berita 9 Hal Baru di Chery Omoda 5 GT, Estimasi Harganya Rp480 Juta

 


Kontak aja - Chery Sales Indonesia (CSI) segera memperlengkap varian dari Omoda 5 dengan pilihan trim GT. Opsi ini tentunya bakal memperlengkap varian Z dan RZ yang sudah lebih dulu dijual untuk konsumen Tanah Air.


KEY TAKEAWAYS

Mesin 1.6T juga dipakai Tiggo 8 Pro versi Cina Pakai DCT, suspensi belakang multi-link dan bakal ada varian AWD


Pabrikan menyebut bila Omoda 5 GT akan dijual dengan harga estimasi Rp480 juta untuk opsi penggerak roda depan atau FWD (front wheel drive). Nantinya pilihan penggerak seluruh roda atau AWD (all wheel drive) juga akan dijajakkan ke pelanggan.


Pada artikel ini kami akan menjabarkan 8 kebaruan yang ada pada Chery Omoda 5 GT. Selengkapnya simak ulasan berikut ini.


1. Ubahan Minor Eksterior


Secara garis besar desain futuristik dari Chery Omoda 5 varian sebelumnya tetap dipertahankan pada varian terbaru GT. Revisinya ada pada pemilihan aksen warna, seperti di list bumper depan, side skirt, gagang spion, pelek, dan split spoilernya.


baca juga : kredit mobil daihatsu batu bara


Kini varian GT menggunakan aksen gold atau emas, berbeda dengan Omoda 5 RZ yang mengemas kelir merah. Perpaduan warna kontras ini memang jadi salah satu ciri khas dari Omoda 5.


Lalu pada bagian grill, layout desainnya masih sama namun pada varian GT tak lagi menggunakan logo Chery. Sebagai gantinya memakai emblem bertuliskan 'OMODA' di atas bonnet, termasuk pada komponen dop wheel. Di buritan pun demikian menggunakan emblem 'OMODA' dan beberapa detail emblem baru, khususnya penegas varian GT.


2. Mesin 1.600 cc Turbo


Perbedaan selanjutnya adalah mesin yang mana varian GT mengemas enjin berkubikasi 1.600 cc TGDI (Turbocharged Gasoline Direct Injection). Bila dibandingkan varian Z dan RZ jantung pacu varian GT membengkak 100 cc.


Enjin baru tersebut mampu menyalurkan tenaga 197 hp dan torsi puncak 290 Nm mulai putaran mesin 2.000 rpm hingga 4.000 rpm. Sengaja membandingkan dengan mesin varian Z dan RZ maka tenaganya melonjak 52 Hp serta torsinya melonjak 60 Nm.


Mesin ini serupa dengan kepunyaan Chery Tiggo 8 Pro yang dijual untuk pasar Cina maupun untuk market Eropa.


Chery Omoda 5 GT


3. Transmisi DCT 7-percepatan


Mengikuti mesin anyarnya, varian GT dari Omoda 5 juga mengemas sistem transmisi baru. Dia memakai model DCT (kopling ganda) 7-percepatan.


Sebagai informasi, Chery Omoda 5 varian Z dan RZ mengemas sistem transmisi CVT 9-percepatan.


4. Suspensi Belakang Berbeda


Kemudian hal yang baru coba ditawarkan dari varian GT adalah suspensi. Bagian depan tetap mengusung suspensi jenis MacPherson Strut. Namun penyangga roda belakang Chery Omoda 5 GT kini menggunakan tipe Multi-link


kunjungi juga : beadsandpaperclips.blogspot.com


Untuk diketahui, Omoda 5 Z dan RZ mengemas suspensi belakang tipe Torsion Beam. Sistem peredam belakang ini dikeluhkan beberapa pengguna khususnya penumpang belakang yang disebut punya karakter bantingan keras.


5. Engine Cover


Chery Omoda 5 GT kini juga menggunakan engine cover pada sisi bawah. Pelindung itu menutupi area mesin hingga ke sektor tengah mobil. Selain tampil lebih rapi, hadirnya cover ini juga melindungi area vital mesin dari kemungkinan terkena benda asing.


Baca Juga: Sebentar Lagi Meluncur, Ini Spesifikasi Omoda 5 GT 1.6L Turbo


Mesin Chery Omoda 5 GT


6. Drive Mode Baru


Dengan penggunaan mesin dan transmisi anyar, Chery Omoda 5 GT juga kedapatan drive mode baru. Sekarang pengendara bisa menentukan 3 modus berkendara yakni Eco, Normal, dan Sport.


Sebelumnya varian Z dan RZ hanya dibekali 2 opsi Driving Mode yaitu Eco dan Sport saja.


7. Panel Tengah dalam Kabin


Sisi interior tak berubah banyak. paling terlihat adalah pemilihan warna pada panel tengah atau pada lokasi tuas transmisi dan beberapa fungsi lainnya.


Jika pada varian Z dan RZ menggunakan warna doff/matte, sekarang di trim GT tampil lebih mewah dengan sentuhan warna black piano. Kelir itu rasanya lebih serasi dengan warna pada sisi dashboard.


8. Ketambahan Material Soft Touch


Masih dalam interior, Chery juga menambah penggunaan material soft touch untuk membuat kenyamanan kabin jadi lebih baik. Kini area door trim dilapisi dengan bahan lembut, komponen soft touch itu mengalir pada sisi depan hingga sisi penumpang belakang.


Chery Omoda 5 GT


9. Driver Monitoring System


Omoda 5 GT juga kedapatan fitur keselamatan baru Driver Monitoring System (DMS). DMS dapat membantu mengurangi risiko kecelakaan karena dapat mendeteksi tanda-tanda kelelahan, ketidaksengajaan, dan gangguan pengemudi lainnya. Sistem ini juga dapat memberikan peringatan kepada pengemudi jika mereka terlalu lelah atau jika mereka mulai mengalihkan perhatian dari jalan.


Varian GT tetap dilengkapi 11 fitur keselamatan ADAS (Advanced Driver Assistance System) seperti di varian Z dan RZ mesin 1.5L. Lengkapnya seperti di bawah ini:


    Automatic Emergency Brake

    Integrated Cruise Assist

    Car Lead Departure Sign

    Traffic Jam Assist

    Front Collision Warning

    Rear Cross Traffic Alert

    Emergency Lane Keeping

    Blind Spot Warning

    Lane Departure Warning

    Adaptive Cruise Control

    Lane Departure Prevention